Papua, PULBAKET – Berhasil dalam mengelola kebun, Personel Satgas Yonif 126/KC Pos KM 140 mengajak panen tomat dan terong serta bagikan hasil panen kepada anak-anak Kampung Monggoefi, Distrik Yaffi, Kabupaten Keerom, Papua
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 126/Kala Cakti, Letkol Inf Dwi Widodo, S.H., M.Han. dalam rilis tertulisnya di Distrik Senggi, Papua, Minggu (09/10/2022).
Dansatgas mengatakan bahwa upaya dalam mengatasi kesulitan masyarakat di bidang pangan, anggota Pos Satgas berinisiatif membuat kebun di lahan kosong seputaran Pos. Dengan keterampilan dan ketekunan, sehingga menuai hasil yang sangat memuaskan kemudian hasil tersebut sebagian besar diberikan untuk masyarakat.
“Semoga dengan adanya hasil kebun ini dapat memotivasi anak-anak maupun warga untuk berkebun dengan memanfaatkan lahan sekitaran rumahmya,” ujar Dansatgas.
Sementara itu, Toldo (14) salah satu anak yang ikut memanen tomat dan terong sangat merasa senang, selain memanen bisa membawa pulang hasilnya.
“Terima kasih abang Pos, tomat dan terong yang kami petik bisa kami bawa pulang untuk diberikan ke mama,” ucapnya.
Penulis: Asmat
Editor: Rieqhe

Tags: Satgas Yonif 126/KC
-
Dihadapan Dansat, Kapolri Tekankan Sinergitas TNI-Polri Harga Mati Demi Wujudkan Indonesia Emas 2045
-
APMM Malaysia Bahas Kerjasama dengan Bakamla RI
-
Prabowo Bertemu Menhan China Bahas Kerjasama Komprehensif
-
Panglima TNI Gagas Latihan Bersama Solidity Exercise di Natuna
-
Kejuaraan Silat Tingkat Dunia di Malaysia, Perwakilan TNI Syarif Hidayatullah Suhaemi Raih Juara I
-
Kejar Target 2024, Partai NasDem Jawa Barat, Kabupaten Bogor Gelar Kaderisasi dan Pendidikan Politik